Sejarah Pengembangan Komputer IBM Pada Tahun 1890-an

Komputer merupakan sebuah alat canggih yang berkontribusi besar terhadap perubahan teknologi di masa sekarang ini. Hadirnya komputer memudahkan manusia dalam menyelesaikan beragam tugas berat yang dulunya terlihat "tak masuk akal".

Menyinggung tentang sejarah perjalanan serta perkembangan komputer, sebuah nama perusahaan sangat lekat didalamnya, yakni IBM. Nah, lebih lanjut mengenai sejarah siapa yang berhasil mengembangkan komputer IBM pada tahun 1890 adalah dijelaskan dibawah ini.

IBM (International Business Machines Corporation) adalah sebuah perusahaan yang berasal dari Amerika Serikat yang memproduksi dan menjual perangkat keras dan perangkat lunak komputer.

Perusahaan IBM didirikan pada 16 Juni 1911 dan sudah beroperasi sejak 1888. Perusahaan ini berpusat di Armonk, New York, Amerika Serikat.

Sebagaimana dikutip dari halaman Wikipedia Indonesia, saat ini terdapat lebih dari 330.000 pegawai di seluruh dunia dengan total pendapatan mencapai 96 miliar Dollar AS - angka ini mungkin salah, Anda bisa membandingkannya dengan Halaman ini.

IBM adalah perusahaan teknologi informasi terbesar di dunia, dan salah satu perusahaan yang terus berlanjut dari abad 19.

Perusahaan IBM memiliki teknisi dan konsultan di lebih dari 170 negara dan laboratorium pengembangan yang berlokasi di seluruh dunia, di setiap cabang ilmu komputer dan teknologi informasi; beberapa darinya adalah pionir di bidang komputer mainframe ke nanoteknologi.

Adapun beberapa mesin dan produk IBM yang menuai kesuksesan adalah Mainframe dengan sistem 370 (pada tahun 1960-an), IBM PC, AS/400 dan RS/6000 (1980-an), PowerPC CPU (1990-an, dalam hal ini mereka bekerja sama dengan Motorola, - sekarang Freescale).

komputer ibm
Personal komputer pertama produksi IBM / Img: floridahistorynetwork


Tentang Kemunculan Komputer Pertama

 
Sejarah mencatat, komputer pertama kali ditemukan pada ahun 1822 oleh seorang ahli Matematika asal Inggris bernama Charles Babbage.
 
Pada awalnya, Babbage bermaksud untuk menciptakan sebuah mesin hitung bertenaga uap yang dapat menghitung tabel angka.

Dalam perjalanannya, mesin tersebut lantas ia beri nama "Difference Engine 0" dan diyakini sebagai komputer pertama di dunia.

Adapun bentuk Difference Engine 0 sendiri sangat jauh berbeda dari kebanyakan model komputer modern yang kita lihat hari ini.

Difference Engine 0 / Img: Wikipedia
Difference Engine 0 / Img: Wikipedia

Walaupun begitu, secara prinsip kerja yang dimiliki mesin tersebut sama seperti komputer modern yang kita gunakan sekarang, yakni mampu melakukan penghitungan angka atau yang disebut dengan komputasi.

Sampai dengan tahun 1890, seorang penemu bernama Herman Hollerith yang merancang sebuah sistem kartu yang mampu menghitung hasil sensus AS yang dilakukan pada tahun 1880.

Karena inovasinya itu, Hollerith berhasil menghemat anggaran pemerintah hingga 5 juta dollar AS. Setelah itu, Hollerith terus mengembangkan potensinya di ranah teknologi hingga pada akhirnya sukses mendirikan perusahaan komputer bernama IBM.

Awal Mula Komputer Digital


Awal mula komputer digital pertama kali dikembangkan pada tahun 1930. Alan Turing merupakan sosok ilmuan yang pertama kali mengembangkan mesin tersebut.

Alan Turing merupakan peneliti Matematika yang sukses mengembangkan mesin yang dapat menjalankan sekumpulan perintah.

Karena kontribusinya itu, mesin tersebut kemudian diberi nama mesin Turing (Turing Machine), termasuk sebuah simulasi gagasannya yang bernama uji Turing.

Adapun komputer digital pertama dikembangkan oleh Konrad Zuse. Ia adalah seorang insinyur mesin yang berasal dari Jerman.

Sebelum meletusnya perang dunia kedua, Zuse membangun komputer digital pertama bernama Z1 yang dapat diprogram.

Pada tahun 1936 di ruang tamu orang tuanya di Berlin, ia merakit pelat logam, pin, dan menciptakan sebuah mesin yang dapat melakukan perhitungan tambah dan kurang.

Kendati model awal komputer tersebut dihancurkan saat Perang Dunia II berlangsung, namun Zuse dianggap sebagai pencipta komputer digital pertama.

Selama perang dunia kedua berlangsung tepatnya pada tahun 1943, John Mauchly berhasil menciptakan mesin bernama Electronic Numerical Integrator and Calculator (ENIAC).

Awal mula terciptanya ENIAC adalah untuk membantu Angkatan Darat dalam memprediksi serangan yang akan muncul.

ENIAC sendiri dibekali dengan kemampuan analisa yang mampu menghitung ribuan masalah dalam hitungan detik.

ENIAC memiliki bobot hampir mencapai 30 ton dan membutuhkan ruang seluas 457 meter persegi untuk menempatkan mesin komputer tersebut.

Hal itu dikarenakan banyaknya komponen pendukung yang dimiliki ENIAC, seperti 40 lemari kabinet, 6.000 sakelar, serta 18.000 tabung hampa.

Lahirnya Bahasa Pemrograman Komputer


Sejarah mencatat kembali, bahwa pada tahun 1954 bahasa pemrograman dicetuskan untuk pertama kalinya oleh seorang ilmuwan komputer wanita bernama Grace Hopper.

Bahasa pemrograman bernama COBOL hadir untuk membantu pengguna komputer dalam menyampaikan perintah dalam bahasa Inggris.

Hal ini karena sebelumnya para pengguna komputer hanya dapat memberikan instruksi pada komputer menggunakan kumpulan baris angka. Sejak saat itu, bahasa pemrograman kemudian ikut berkembang seiring dengan evolusi yang ada.

Setelah itu, kemudian tercipta bahasa pemrograman baru bernama FORTRAN, yang dikembangkan oleh tim pemrograman IBM yang dipimpin oleh John Backus pada tahun 1954.

Sebagai salah satu perusahaan yang berfokus pada teknologi, IBM menyimpan ambisi untuk memimpin tren komputer global. Perusahaan ini mulai menciptakan perangkat bernama IBM 650 untuk mulai dipasarkan secara besar-besaran.

Sampai pada tahun 1965, komputer dikenal sebagai alat penunjang untuk para ahli Matematika, insinyur, hingga kalangan masyarakat umum. Adapun komputer tersebut dikenal dengan nama Programma 101.

Bila dibandingkan dengan ENIAC, ukuran Programma 101 terbilang jauh lebih ringkas. Komputer ini memiliki ukuran sebesar mesin tik dengan berat 29 kg, dan sudah dilengkapi dengan alat cetak atau (printer) bawaan.

Artikel Rekomendasi:

Demikianlah sekilas informasi penting mengenai sejarah perkembangan komputer dan sejumlah hal penting lainnya yang perlu Anda ketahui tentang perusahaan komputer IBM.

0 comments

Post a Comment